Selamat datang di situs e-Learning SMA Labschool Jakarta


Perkembangan berbagai media pembelajaran terjadi seiring dengan adanya kemajuan teknologi yang semakin pesat. Dinamika teknologi saat ini mencapai akselerasi yang luar biasa. Teknologi yang dipelajari beberapa tahun yang sudah lalu mulai tergantikan dengan teknologi yang baru termasuk berbagai cara pembelajaran secara konvensional.

Bentuk perkembangan teknologi informasi yang dapat dimanfaatkan sebagai media pembelajaran adalah menggunakan e-learning. E-learning SMA Labschool Jakarta merupakan inovasi yang dapat dimanfaatkan dalam proses pembelajaran, tidak hanya dalam penyampaian materi pembelajaran tetapi juga perubahan dalam kemampuan berbagai kompetensi peserta didik.

Melalui e-learning, peserta didik tidak hanya mendengarkan uraian materi dari pendidik saja tetapi juga aktif mengamati, melakukan, mendemonstrasikan, dan sebagainya. Materi bahan ajar dapat divirtualisasikan dalam berbagai format sehingga lebih menarik dan lebih dinamis sehingga mampu memotivasi peserta didik untuk lebih jauh dalam proses pembelajaran.
Kepala SMA Labschool Jakarta
Badru Zaman, M.Pd.

Berita Umum dan Pengumuman

Asesmen Akhir Semester ~ Kelas X-XI (Juni 2024) Tahun Pelajaran 2023/2024

بواسطة - Admin e-Labs SMA Labschool Jakarta


Petunjuk Umum ~ AAS2 (Asesmen Akhir Semester-Genap) Kelas X-XI Tahun Pelajaran 2023/2024

  1. SEB (Safe Exam Browser) yang digunakan dalam AAS2 (Asesmen Akhir Semester) Kelas X-XI Tahun Pelajaran 2023/2024 adalah SEB versi 3.2.5 untuk Macbook (macOS) dan SEB versi 3.5 untuk Laptop (Windows).
  2. Pastikan mengunduh SEB hanya dari laman depan (Site Home) elabs-smaraw atau pada link berikut:
    a. [SEB Installer for macOS] SafeExamBrowser-3.2.5 (12, 11, 10.15, 10.14, 10.13, 10.12, 10.11)
    b. [SEB Installer for Windows] SafeExamBrowser-3.5.0.544
  3. Pastikan sudah menginstal aplikasi SEB pada Laptop/Macbook sesuai OS (Operating System).
  4. Dengan menggunakan browser biasa: Chrome/Firefox/Safari,
    Login ke laman AAS2-JUNI-2024 (Asesmen Akhir Semester-Genap) dengan alamat/URL:
    https://s.id/aas-2024
  5. Gunakan username yang sama dengan elabs-smaraw.labschool-unj.sch.id,
    untuk 
    password silakan di recall memory-nya, gunakan password yang pernah dibuat.
    Jika masih 
    belum berhasil login ke laman soal AAS2-JUNI-2024,
    silakan 
    melapor ke ruang PANITIA AAS untuk minta dibantu:
    proses RESET PASSWORD.
  6. Setelah berhasil Login,
    Pilih KOTAK (TILE): Dokumen AAS2-JUNI-2024 (Tata Tertib),
    unduh TATA_TERTIB_PESERTA_ASESMEN_AKHIR_SEMESTER_GENAP.PDF
    (agar bisa mengerjakan SIMULASI-AAS2-2024).
  7. Setelah mengunduh TATA TERTIB dan membacanya,
    Pilih KOTAK (TILE): SIMULASI AAS2-2024,
    klik Soal Simulasi agar bisa membuka laman soal SIMULASI AAS2-JUNI-2024.
  8. Pada laman Soal:
    Klik tombol Launch Safe Exam Browser untuk langsung mengerjakan soal SIMULASI dengan menggunakan Safe Exambrowser yang telah terinstal pada Laptop/Macbook, atau
    Klik Download configuration untuk mengunduh config SEB terlebih dahulu baru kemudian melakukan langkah berikut:
    Double Click config tersebut untuk mengerjakan Soal (umumnya terdapat di folder Download - Jika sudah didownload).
  9. Soal-soal AAS2-JUNI-2024 tidak akan bisa dibuka, bilamana belum mengunduh TATA TERTIB dan belum mengerjakan SIMULASI.
  10. Untuk mengerjakan Soal-soal AAS2-JUNI-2024, langkahnya seperti pada saat mengerjakan Simulasi,
    Yakni:
    1. Login ke-1 menggunakan Browser biasa ke laman https://s.id/aas-2024,
    2. kemudian pilih tile HARI KE-...,
    3. pilih Soal,
    4. klik tombol Launch Safe Exam Browser yang otomatis akan membuka Safe Exam Browser (yang telah terinstal sebelumnya pada Laptop/Macbook yang digunakan), untuk selanjutnya melakukan proses Login ke-2,
    5. Login ke-2 sudah berada di Safe Exam Browser, pastikan menggunakan username dan password yang sesuai,
    6. Masukkan Token dari Pengawas Ruang untuk mengerjakan Soal.
  11. Pastikan tidak keluar dari SEB sebelum benar-benar selesai mengerjakan Soal,
    karena akan dijadikan catatan bagi siapa saja yang sengaja keluar dari SEB (dianggap melakukan kecurangan, dan akan dimasukkan ke dalam Berita Acara untuk selanjutnya akan ditindak lanjuti sebagai teguran/pengurangan nilai pada soal terkait).
  12. Token akan berganti secara otomatis setiap 15 menit sekali. 
  13. Password untuk keluar SEB, yaitu: aas2024
  14. Pastikan hadir tepat waktu dan mengisi Presensi di ruang tes setiap harinya, agar terdata HADIR saat mengerjakan soal AAS2-JUNI-2024.
  15. Bacalah dengan cermat dan teliti langkah/petunjuk ini.
  16. Jangan lupa membaca doa sebelum mengerjakan setiap Tes/Ujian, agar diberikan kemampuan untuk menjawab soal dan mendapatkan hasil terbaik.
  17. Semoga berhasil dan sukses dalam proses menjadi calon pemimpin masa depan yang jujur, berakhlak mulia, dan berintegritas tinggi.

[Kelas XII] ABM 2023/2024 (Asesmen Bakat Minat) Tahun Pelajaran 2023/2024

بواسطة - Eka Christianto

Petunjuk Umum ~ ABM 2023/2024 (Asesmen Bakat Minat) Khusus Kelas XII ~ Tahun Pelajaran 2023/2024

  1. Pastikan sudah menginstal aplikasi Safe Exam Browser pada PC/Laptop/Macbook Anda. File Installer SEB terdapat pada elabs-sma. Sesuaikan dengan OS yang digunakan.
  2. Pastikan sudah mengunduh file config soal ABM yang akan diteskan dengan menggunakan browser Chrome/Firefox/Safari/Opera, yang ada di bawah Petunjuk Umum ini.

    Contoh:
    File config: ABMClient_Siswa.seb

  3. Double Click config (setiap akan mengerjakan soal ABM 2023/2024) untuk bisa masuk ke tampilan soal. File config tersebut (umumnya terdapat di folder Download - Jika sudah didownload).
  4. Masukkan password untuk Safe Exam Browser-nya, yaitu: 123 (untuk membuka/menutup Safe Exam Browser)
  5. Pastikan untuk selalu melakukan langkah no.3 pada setiap akan mengerjakan soal ABM 2023/2024.
  6. Pastikan mengisi Presensi pada di ruang tes setiap harinya, agar terdata disaat mengerjakan soal ABM 2023/2024.
  7. Bacalah dengan cermat dan teliti langkah/petunjuk ini.
موضوعات قديمة...